Kolaborasi Mahasiswa PBSI UTM dan OSIS SMKN 3 Bangkalan Berjalan Meriah
![]() |
| Kolaborasi Mahasiswa Asmen Prodi PBSI UTM bersama OSIS SMKN 3 Bangkalan. (Foto: Dok/Ist). |
Sabdaguru, Bangkalan – Semangat literasi serta cinta bahasa menggelar di SMKN 3 Bangkalan hari ini. Acara Bulan Bahasa dan Sastra Indonesia sukses digelar berkat kolaborasi yang apik antara mahasiswa Asisten Mengajar (Asmen) Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Trunojoyo Madura (UTM) bersama Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMKN 3 Bangkalan.
Kegiatan ini dilakukan secara khusus melibatkan partisipasi siswa aktif dari seluruh siswa kelas X dan XI dalam tiga perlombaan utama yang dapat mengasah kreativitas dan pengetahuan dalam berbahasa
Tiga Lomba Utama Dorong Kreativitas Siswa
Mahasiswa Asmen PBSI UTM menjadi salah satu motor penggerak dalam merancang konsep perlombaan yang edukatif serta kompetitif. Para mahasiswa dan OSIS berhasil menciptakan atmosfer yang tidak hanya kompetisi, akan tetapi juga edukatif.
Lomba Cerdas Cermat Bahasa dan Sastra
Pada lomba ini menjadi salah satu babak adu wawasan yang paling tegang untuk setiap kelas yang mengikutinya. Setiap tim dari perwakilan kelas X dan XI diuji mengenai tata bahasa baku, dan materi materi yang telah didap pada jenjang sebelumnya, sehingga pemahaman tentang materi-materi sebelumnya diingat kembali. Lomba ini bertujuan menanamkan pemahaman mendalam tentang kaidah Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
Lomba Membaca Puisi Berantai:
Dalam lomba ini mengedepankan unsur kolaborasi dan ekspresi. lomba puisi berantai menuntut kekompakan dari setiap tim dalam menyampaikan bait-bait puisi secara estafet. Peserta dinilai berdasarkan intonasi, penghayatan, dan transisi antar pembaca. Kreativitas dari para peserta pementasan baik dari siswa kelas X maupun kelas XI sukses memukau penonton dengan pesan-pesan sastra yang indah dan penampilan yang totalitas.
Lomba Poster Kreatif Bulan Bahasa:
Melalui lomba poster, siswa didorong untuk mengalihmediakan pesan-pesan literasi ke dalam bentuk karya visual. Karya-karya yang disajikan oleh peserta kelas X dan XI menunjukkan orisinalitas ide serta kemampuan mendesain yang tinggi. Pada lomba ini anak-anak berfokus pada tema KKN (kolusi, korupsi, dan nepotisme) untuk menanamkan jiwa yang sadar akan kejujuran dalam menerima suatu amanat.
Sinergi Mahasiswa dan Siswa
Ketua pelaksana PBSI UTM, Chenaudy Salsabila Beanty , menyatakan bahwasanya kegiatan ini merupakan salah satu implementasi nyata dari ilmu yang mereka pelajari di kampus. "Kami sangat bangga dan berterimakasih dapat berkolaborasi dengan OSIS SMKN 3 Bangkalan. Antusiasme para siswa sangat luar biasa dan membuktikan bahwa bahasa dan sastra tetap relevan dan menarik bagi mereka yang bersekolah di sekolah kejuran" tuturnya.
Puncak acara Bulan Bahasa Dan Sastra ditandai dengan pengumuman pemenang dari masing-masing kategori. Diharapkan lomba bulan Bahasa Dan Sastra dapat menjadi salah satu pemicu semangat para siswa agar terus mengasah kemampuan bahasa dan bersastra dalam diri masing-masing individu.

